Kasum Alatas Warga Sei Balai Batu Bara Roboh Ditembak OTK Didalam Rumah

Kabarsimalungun.com || BATU BARA — Peristiwa penembakan yang terjadi di sore hari menggegerkan warga sekitar,saat duduk santai didalam rumahnya dengan pintu rumah terbuka Kasum Alatas (50) bersama istrinya Ana (48) warga Dusun II, Desa Sukaramai, Kecamatan Sei Balai, ditembak Orang Tidak dikenal (OTK) Rabu (18/06/2025) sekira pukul 18.50 Wib.

Pria tidak dikenal tersebut tiba-tiba mendatangi korban dan dari jarak sekitar 50 meter langsung menembak menggunakan senjata diduga air soft gun.

Tembakan tersebut melesatkan sebutir peluru yang mengenai dada korban sebelah kanan. Seketika korban roboh ke lantai sambil memegang dadanya.

Suara tembakan dan teriakan istri korban mengagetkan warga yang langsung berhamburan menuju kediaman korban.

Korban langsung dilarikan ke RS Sapta Medica di Desa Tanah Merah Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara.

Sementara itu, pelaku penembakan langsung melarikan diri.

Kasat Reskrim Polres Batu Bara AKP Tri Boy Alvin Siahaan membenarkan peristiwa penembakan tersebut.

“Benar seorang warga ditembak OTK saat berada di dalam rumahnya. Penembakan diduga dilakukan dari jarak dekat menggunakan air soft gun. Pelaku melarikan diri,” kata Siahaan, Kamis (19/6/2025).

Dikatakan Siahaan, pihaknya telah melakukan olah TKP dan mengambil keterangan saksi-saksi. Juga telah mengecek kondisi korban di RS Sapta Medica.

“Terkait motif penembakan terhadap korban belum diketahui. Kita masih melakukan penyelidikan,”pungkasnya.[Martua]

603 Pembaca
error: Content is protected !!