Upaya Tumbuh Kembangkan Generasi Qur’ani, Dir Ops PT.MSC Serahkan Bantuan Kitab Suci Al-Quran ke Rumah Tahfiz Amaliyah Batu Bara

Kabarsimalungun.com || BATU BARA – Peralihan generasi atau disebut regenerasi merupakan tanggung jawab bersama selaku bangsa yang berdaulat, terlebih lagi pada era persaingan global saat ini yang sangat-sangat membutuhkan bekal baik yang bersipat fisik  material maupun mental spiritual, sebagai bekal pondamentalis generasi bangsa yang akan datang.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Oprasional PT.Macan Sejahtera Cahaya bapak Kasim.SH.,MH saat menyampaikan bantuan Kitab Suci Al-Quran ke Rumah Tahfiz Qur’an Amaliyah dusun III Desa Mangkei Baru Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara Sumatera Utara, Jumat 7/11/2025 sekira pukul 09.00 Wib.

Menurutnya “pemberian bantuan Kitab Suci Al-Qu’an ini merupakan bahagian dari bentuk kepedulian perusahaan terhadap pembinaan lingkungan, juga merupakan komitmen perusahaan dalam mengemban amanah tanggung jawab terhadap masa depan generasi bangsa ini, dimana kita lihat saat ini kerusakan mental dan moral generasi kita telah mencapai titik kulminasi yang sangat menghawatirkan” tegas Kasim.SH.,MH kepada media.

Diketahui penyerahan Kitab Suci Al-Quran ini diteeima langsung oleh pengurus Rumah Tahfiz Al-Qur’an Amaliyah yang berlokasi di Simpang Bento Desa Mangkei Baru persis di perbatasan Kabupaten Baru Bara dengan Kabupaten Simalungun.

Pihak pengurus Rumah Tahfiz mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Direktur Oprasional PT.Macan Sejahtera Cahaya atas kepedulian yang diberikan, dengan harapan semoga saja PT.Macan Sejahtera Cahaya tetap kokoh dalam menjalankan fungsinya, juga semoga saja diberikan rahmat dan hidayah dari oleh Allah Swt untuk hari-hari yang akan datang.[bsn]

298 Pembaca
error: Content is protected !!