Melalui Haroan Bolon, Masyarakat Nagori Jawa Maraja Perbaiki Jalan Sepanjang 1 Km.

Simalungun, Masyarakat Nagori Jawa Maraja Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi Kabupaten Simalungun, Sumut, melaksanakan kegiatan Haroan Bolon (gotong royong) memperbaiki kerusakan jalan sepanjang 1 Km, Sabtu 31/7/2021.

Adapun jalan yang diperbaiki oleh masyarakat yakni jalan penghubung Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi dengan Huta Bayu Raja yang di mulai dari Nagojor (depan kantor Camat Jawa Maraja Bah Jambi) sampai perbatan Kecamatan Huta Bayu Raja.

Terlihat masyarakat bersama aparatur kecamatan dan nagori bersatu padu menutup lubang yang ada di badan jalan dengan material berupa batu padas dan pasir. Meskipun melaksanakan gotong royong masyarakat juga mejalankan protokol kesehatan.

Camat Jawa Maraja Bah Jambi M. Rasyid Sinaga saat berada di lokasi haroan bolon mengatakan bahwa kegiatan haroan bolon merupakan tindak lanjut dari program gerakan haroan bolon membangun Simalungun yang diprakarsai oleh Bupati Simalungun.

“Kami dan masyarakat Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi sangat mendukung program gerakan haroan bolon membangun Simalungun yang diinisiasi oleh Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholon Sinaga dengan sasaran utama yakni memperbaiki kerusakan jalan,”ujar Rasyid.

Menurut Rasyid, kegiatan haroan bolon ini sebelumnya juga sudah dilaksanakan di berbagai nagori yang ada di wilayah kecanatan Jawa Maraja Bah Jambi dengan sasaran utamanya memperbaiki kerusakan jalan. “Program gerakan haroan bolon ini sangat positif, selain untuk menghidupkan budaya gotong royong juga untuk menciptakan rasa kebersamaan, persatuan dan kesatuan ditengah-tengah masyarakat untuk kemajuan bersama,”katanya.

Dijelaskan Rasyid, kegiatan haroan bolon kali ini dilaksanakan di Nagori Jawa Majara yang sasarannya adalah memperbaiki kerusakan jalan sepanjang 1 Km dengan menutup lubang yang berada di badan jalan menggunakan material berupa batu padas sebanyak 75 truk dan pasir 28 truk. “Ini semua berasal dari partisipasi masyarakat di Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi,”katanya.

Selain itu, Rasyid menjelaskan, untuk memadatkan batu padas yang telah dususun masyarakat di lubang yang ada di badan jalan menggunakan alat berat berupa Road Greader dan Bomag bantuan dari PTPN IV Bah Jambi. “Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuannya dalam mendukung kegiatan haroan bolon ini,”ucapnya

Dalam kesempatan itu, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga melalui Kadis Kominfo Simalungun Wasin menghimbau kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari meskipun dalam melaksanakan kegiatan gotong royong.

Tampak hadir dalam kegiatan haroan bolon tersebut koordinator marharoan bolon Kabupaten Simalungun Dapil 5 Staf Ahli Bupati Debora DPI Hutasoit dan Kadis Kominfo Wasin Sinaga, Camat Jawa Maraja Bah Jambi M Rasyid Sinaga bersama para pangulu, Manager PKS Bah Jambi Rudi H Simatupang bersama Komer Purba, Ka. Puskesmas Jawa Maraja Bah Jambi dr Togi Arwan.

Kegiatan itu juga dihadiri koordinator gerakan Haroan Bolon Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi Surng Pangaribuan, ketua Tim Haroan Bolon Nagori Jawa Maraja Sumari, perwakilan Koramil Balimbingan dan tokoh masyarakat. (AL)

97 Pembaca
error: Content is protected !!