Polsek Indrapura Police Go To School di SD/SMP Swasta Advent Desa Simodong

Kabarsimalungun.com || BATU BARA — Bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda yang Ke-96 Tahun 2024 Kapolsek Indrapura Polres Batu Bara AKP Reynold Silalahi, melalui Kanit Binmas Ipda Jendrianto Nainggolan bersama Bhabinkamtibmas Polsek Indrapura Aipda Rudi Rumapea mengungkapkan, penggunaan Medsos,masalah peredaran narkoba, masalah begal, Genk motor dan tawuran.

“Untuk itu kepada anak anak saya siswa-siswi SD/SMP Swasta Advent,saya berpesan agar tidak keluyuran di malam hari. Ini demi terhindar dari aksi begal maupun ikut-ikutan melakukan tawuran dan geng motor dan jangan pernah percaya berita hoax pastikan kebenaran kabar dan berita tersebut,”pinta Ipda Jendrianto Nainggolan.

Permintaan tersebut disampaikan IPDA Jendrianto Nainggolan saat menggelar bimbingan penyuluhan dan sosialisasi “Police Go To School di Sekolah SD / SMP Swasta Advent Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batu Bara,Senin (28/10/2024).

Diingatkan IPDA Jendrianto Nainggolan, tugas siswa-siswi adalah belajar untuk menggapai cita-cita dan penghidupan yang lebih layak dikemudian hari.

“Karena itu saya tekankan tekunlah belajar. Jangan keluyuran, hindari tawuran dan ikut geng motor.Juga untuk mengantisipasi begal yang mencari mangsa terlebih di malam hari,”pungkasnya.(Martua)

65 Pembaca
error: Content is protected !!