Kapolda Sumut Melalui Kapolres Simalungun Serahkan Bantuan Hewan Kurban Ke Pondok Pesantren Bandar Tinggi

Kabarsimalungun.com || SIMALUNGUN – Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Agung Setia Imam Effendi.SH,S.I.K,MH melalui Kapolres Simalungun AKBP.Choky Sentosa Meliala.SH,S.I.K,MH menyerahkan hewan kurban satu ekor lembu ke Pondok Pesantren Yayasan DR.Syekh Salman Daim Bandar tinggi Kecamatan Bandar Masilam Kabupaten Simalungun Sumatera Utara, Minggu 16/6/2024 sekira pukul 13.15 Wib.

Penyerahan hewan kurban dari Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setia Imam Effendi.SH,S.I.K,MH tersebut langsung diserahkan oleh Kapolres Simalungun AKBP. Choky Sentosa Meliala.SH,S.I.K,MH kepada Tuan Guru Rumah Ibadah Suluk Thoriqat Naqsyabandiyah Kholidiyah Djalaliyah Bandar Tinggi DR.Syekh Mhd Nurali.S.Ag,M.Hum di Pendopo Pondok Pesantren Bandar tinggi.

Dalam penerimaan hewan kurban tersebut, Tuan Guru Buya DR.Syekh Mhd Nurali.S.Ag,M.Hum kepada wartawan menyampaikan ucapan terimakasihnya langsung kepada Kapolres Simalungun 

“terimakasih pak Kapolres Simalungun atas kepedulian bapak Kapolda Sumut yang telah memberikan hewan kurbannya di pesantren ini, tentunya ini semua menjadi nilai ibadah buat pak Kapolda Sumut juga buat pak Kapolres Simalungun ,dan tentunya juga untuk jajaran Kepolisian Polda Sumatera Utara ini, dan ini juga merupakan suatu bukti bakti sosial polri kepada masyarakat,” ucap Buya DR. Syekh Mhd Nurali.S.Ag,M.Hum.

Usai diserahkan hewan kurban berupa satu ekor lembu tersebut, langsung dilakukan ritual penyembelihan menurut tuntunan syariat agama islam oleh Syekh Ruslan Suaib.S.Ag.M.Pd dengan terlebih dahulu dimandikan dengan air jeruk purut, kemudian mengumandangkan takbir sebanyak sembilan kali lalu disembelih, ritual penyembelihan hewan kurban milik Kapolda Sumut ini disaksikan oleh Kapolres Simalungun dan jajaran yang hadir serta ratusan orang jemaah Thoriqat Naqsyabadiyah yang ada.

Dalam penyerahan hewan kurban tersebut Kapolres Simalungun AKBP.Choky Sentosa Meliala.SH,S.I.K,MH didampingi Kabag Sdm Kompol Gandhi Hutagaol, Kabag Ops Kompol Martua Manik, Kasat Samapta AKP.Lambok S Gultom, Kasat Lantas Iptu Jonni Fatiaro H Sinaga, Kasat Tahti Iptu Boby Wijayanto, Kasat Intel Iptu Teguh Raya Sianturi, Kasat Reskrim AKO. Ghulam Yanuar Luthfi, Kasi Propam Iptu Edy Syahputra.SH,MH

Turut hadir dalam penyerahan hewan kurban Kapolda Sumut tersebut antara lain Camat Bandar Masilam Ida Royani Damanik.S.Pd,M.Ap beserta setafnya  Kapolsek Perdagangan AKP Juliapan Panjaitan.SH, Kamit Provos Aiptu Edi Sisuanto, Kanit Sabara Aiptu James Gultom, Kasubsektor Sei Langgei Ipda J Nababan, beserta ratusan jemaah Thoriqat Naqsyabandiyah Kholidiyah Djalaliyah Bandar tinggi.

Penulis   : Ahmad Syahroni

Editor      : Redaksi

www.kabarsimalungun.com

169 Pembaca
error: Content is protected !!
Exit mobile version