KAPOLSEK PERDAGANGAN TINJAU KAMPUNG TANGGUH DI PEMATANG KERASAAN.

Kabarsimalungun.com. Simalungun –  KAPOLSEK Perdagangan AKP Josia SH.MH melakukan pengecekan dan monitor Kampung Tangguh Sauhur di Nagori Pematang Kerasaan Kecamatan Bandar Kabupaten Simalungun, Rabu (16/03/2021) sekira pukul 16.00 WIB

Kampung Tangguh  Sauhur Nagori Pematang Kersaan dinilai layak dan memenuhi syarat sebagai Nagori/ desa yang mampu mendorong masyarakat berinisiatif mengatasi masalah secara mandiri dalam menangkal Pandemi Covid 19, seperti halnya tentang penyediaan ruang isolasi, posko kesehatan, dapur umum, hingga lumbung pangan (pertanian) yang manfaatnya dapat dipergunakan bersama.

Kapolsek Perdagangan yang di Dampingi  oleh Camat Bandar dan unsur Forkopinca lainnya melihat secara langsung bagaimana upaya masyarakat Nagori Pematang Kerasaan secara bergotong royong mampu menyiapkan kebutuhan kesehatan juga kebutuhan pangan mereka secara mandiri tanpa menunggu bantuan dari pemerintah, terutama pada masa pandemi Covid-19 ini.

Keberadaan Kampung tangguh ini bukan semata mata hanya menangani persoalan atau mengantisipasi bagaimana tindakan warga bila terpapar Covid-19, namun lebih dari itu. Maslah ketersediaan pangan juga ada dalam Kampung tangguh ini, sebagai contoh adanya tanaman pangan yang semua dapat di manfaat oleh warga dalam waktu yang bersifat instan.

Pada kesempatan itu Kapolsek Perdagangan menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk wajib memakai masker serta senantiasa menjaga hidup sehat serta menkonsumsi makanan bergizi, rajin berjemur dan patuhi 5M Mencuci tangan, Memakai masker Menjaga Jarak, Membatasi mobilitas dan interaksi serta Menjahui Kerumunan”. Ujarnya.

Turut hadir dalam peninjauan dan pengecekan Kampung tangguh tersebut yaitu Camat Bandar Amon Charles Sitorus STTP. MSi, Pangulu (Kades) Nagori Pematang Kerasaan, Kamiran, Kanit Binmas IPDA. S. Siregar dan Perangkat Nagori Pematang Kerasaan lainnys.(*SGN )

202 Pembaca
error: Content is protected !!
Exit mobile version