Simalungun, Kegiatan sosial peduli sesama, Masyarakat Nagori Dolok Kahean Kecamatan Tapian Dolok bersama Komunitas Relawan North Sumatera (KRNS), berikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang terkena bencana banjir dan longsor, yang berlokasi di Nagori Bayu Muslimin Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun, Jumat (4/11) sekitar pukul.13.30.wib.
Mariani yang merupakan salah satu perwakilan masyarakat Nagori Kahean menjelaskan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terkena banjir, dengan memberikan sedikit sumbangan berupa sembako. Selain itu, sesama makhluk ciptaan Tuhan harus saling memberikan pertolongan dalam berbagi kebaikan, tutup Mariani.
Untuk itu, ia bersama Komunitas Relawan North Sumatera (KRNS) Najaruddin Purba yang mantan Anggota DPRD Simalungun bermaksud untuk turut andil membantu daerah yang terkena bencana di nagori ini.”Semoga sedikit meringankan beban kepada keluarga yang lagi kena musibah, sama-sama saling bantu,” imbuhnya.
“Tak hanya itu, penyerahan bantuan kepada keluarga korban banjir dan longsor ini juga berkat kepedulian kaum ibu ibu dan warga Dolok Kahean dan kita bersama KRNS ikut serta membantu kegiatan sosial ini. Bantuanya kita salurkan langsung kepada korban”, ucap Ketua KRNS kepada penerima bantuan.
Selanjutnya, Najaruddin mengharapkan agar melalui bantuan yang diberikan, dapat meringankan sedikit beban yang diderita oleh korban banjir dan dapat bermanfaat dalam menunjang kebutuhan hidup yang menjadi korban”, ujarnya.
Disisi lain, tampak hadir Aroji Siagian DE KRNS yang juga anggota Bankom Raya (BARA) Polres Siantar-Simalungun, Panghulu Nagori Bayu Muslimin dan masyarakat setempat. (*)
REDAKSI