Walikota dan Ketua Dekranasda Siantar Buka Showcasing Fisik UMKM Bank Indonesia

Kabarsimalungun.com

Walikota Pematangsiantar Dr H Hefriansyah SE MM dan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Pematangsiantar Ny Syahputri Hefriansyah br Hutabarat membuka Showcasing Fisik UMKM Bank Indonesia (BI). Kegiatan tersebut dilaksanakan digedung Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pematangsiantar, Rabu (3/3/2021).

Dalam sambutannya, Hefriansyah menyampaikan terima kasih kepada Kantor Perwakilan (KPw) BI Pematangsiantar yang telah memberikan media bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk dapat kembali bangkit di tengah kondisi pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) melalui Showcasing Fisik Produk-produk UMKM pada sektor fashion, kerajinan, serta makanan dan minuman.

“Dengan semakin memberdayakan produk-produk UMKM lokal, khususnya di wilayah Pematangsiantar, saya berharap dapat meningkatkan kesejahteraan serta perputaran ekonomi di Pematangsiantar dengan memberdayakan usaha-usaha di wilayah setempat,” katanya.

Masih kata Hefriansyah, dengan adanya konsep pembayaran digital menggunakan Quick Respond Indonesia Standard (QRIS) dari BI, ia mengharapkan tingkat transaksi digital di Pematangsiantar dapat semakin meningkat. Serta memberikan kemudahan dan keamanan bagi masyarakat dalam bertransaksi berbasis digital.

“Karena tidak dapat dipungkiri teknologi digital merupakan perubahan yang tidak dapat kita hindari,” tukasnya.

Sementara itu, Kepala KPw BI Pematangsiantar Edhi Rahmanto Hidayat mengatakan, showcasing UMKM merupakan salah satu kegiatan dari serangkaian acara Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) 2021. Sebelumnya, katanya, Gernas BBI tahun 2020 telah berhasil melakukan onboarding 3,7 juta UMKM ke ekosistem digital atau 85 persen lebih tinggi dari target 2 juta UMKM.

Serangkaian acara Gernas BBI 2021 ini, lanjutnya, ditujukan untuk dapat meningkatkan jumlah UMKM onboarding hingga 30 juta unit di tahun 2023, meningkatkan belanja pemerintah atas produk-produk UMKM lokal, dan meningkatkan peran pemerintah daerah dalam pemulihan ekonomi melalui pemberdayaan UMKM.

Acara showcasing Fisik UMKM berlangsung selama tiga hari hingga Jumat (5/3/2021). Terdapat 15 UMKM yang berasal dari wilayah Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun mengikuti kegiatan tersebut. UMKM tersebut menyajikan berbagai jenis produk, antara lain kuliner (makanan dan minuman/kopi), fashion (kain/pakaian), hingga kerajinan/karya.

Ditambahkan Edhi, guna semakin mendorong digitalisasi keuangan, UMKM yang mengikuti kegiatan diwajibkan telah memiliki QRIS. Sehingga dapat memperkecil resiko penularan Covid-19 melalui uang tunai.

Turut hadir, Ketua Persatuan Istri Pegawai Bank Indonesia (Pipebi) Pematangsiantar Elliza Rohati, Kepala Dinas (Kadis) Kebudayaan dan Pariwisata Kota Pematangsiantar Kusdiyanto SH, Plt Kadis Koperasi, UMKM, dan Perdagangan Kota Pematangsiantar Jadimpan Pasaribu, Pimpinan PT PNM Yandri Maroly, Kacab Bank Mandiri Wahyu Binuko, serta Kasubbag Dokumentasi Pimpinan Daniel R Purba SE. (Al,Red)

105 Pembaca
error: Content is protected !!
Exit mobile version