Kapolres Batu Bara Beri Bantuan Sembako Kepada Wartawan Menjelang Bulan Suci Ramadhan

Senin 12 April 2021

Kabarsimalungun.com. Batu Bara — Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1442 H/ 2021, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis menyalurkan bantuan sembako kepada puluhan wartawan muslim, mitra Polres Batu Bara, Senin, (12/04/2021).

Penyerahan sembako tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Batu Bara AKBP H Ikhwan Lubis.SH.MH didampingi oleh Waka Polres Kompol Rudy Chandra dan Kasubag humas AKP Niko Siagian.

Dikatakan Kapolres, dalam menyambut bulan suci Ramadhan, wartawan juga terdampak imbas dari Pandemi Covid-19.

“Wartawan yang merupakan salah satu garda terdepan tidak dapat dipungkiri juga terdampak pandemi Covid-19, karenanya kita beri bansos sekedar untuk meringankan beban mereka”, jelas Kapolres.

Disampaikan juga sinergitas dengan pers selama ini sudah berjalan dengan baik. Kedepan Kapolres berharap sinergitas ini lebih ditingkatkan lagi.

Hal senada juga disampaikan oleh M Saini (Solong) selaku wartawan senior mewakili seluruh wartawan yang ada.
“Kami mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada Kapolres Batu Bara beserta jajaran atas keperduliannya kepada para awak media di Batu Bara ini, apa lagi menjelang bulan suci Ramadhan ini sengaja menyempatkan waktu untuk memberikan bantuan sembako kepada kami selaku wartawan Mitra Polres Batu Bara,” ungkapnya.

Kegiatan tersebut juga tidak luput dari pantauan wartawan yang beragama Nasrani sebagai wujud solidaritas dan kebersamaan, antar umat beragama.(*/Martua)

187 Pembaca
error: Content is protected !!