WARGA BANDAR TINGGI MENINGGAL POSITIF COVID-19 DIKEBUMIKAN SESUAI PEROKES.

Kabarsimalungun.com. BANDAR MASILAM – Setelah dirawat beberapa hari akhirnya Ayu (51) warga Huta VI Nagori Bandar tinggi Kecamatan Bandar masilam Kabupaten Simalungun meninggal dunia Senin (17/5/2021) pukul 21.30 wib.

Informasi dihimpun wartawan di lokasi pengkebumian di Taman Pemakaman Umum (TPU) huta sibatu batu Nagori Partimbalan, bahwa almarhum sebelumnya menderita sesak nafas dan di rawat di rumah sakit Umum Perdagangan.

Namun akibat keterbatasan sarana akhirnya di rujuk ke Rumah Sakit Bina Kasih Medan, selang beberapa hari di rawat akhirnya yang bersangkutan menghembuskan nafas terakhirnya pada hari Senin (17/5/2021) wib di rumah sakit Bina Kasih Medan.

Jenazah tiba di lokasi pengkebumian pada hari Selasa (18/5/2021) pukul 05.00 wib. Sebelum di kebumikan jenazah di sholatkan terlebih dahulu dalam keadaan di dalam mobil Ambulance, sedangkan bertindak selaku imam sholat kenazahnya Pangulu Bandar tinggi Samsiadi.S.sos.i.MS.i yang di ikuti oleh beberapa orang makmum.

Tampak hadir dalam acara pengkebumian Pangulu Partimban Dearma Saragih, Babhinkamtibmas Polsek Perdagangan Aiptu Bernad Sinaga, Gamot huta V dan gamot Huta VI, Wahyu dari intel Polsek Perdagangan serta beberapa orang masyarakat yang menyaksikan dari jarak yang berjauhan.Sementara itu dari dinas Kesehatan setempat maupun dari Puskesmas Bandar tinggi tidak tetlihat hadir dalam acara pengkebumian jenazah Covid-19 tersebut.(redaksi)

272 Pembaca
error: Content is protected !!