Bentuk Sosialisasi PMB Prodi Ilmu Komunikasi UMKO
Lampung, Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah (UM) Kotabumi melakukan kegiatan partisipasi dalam bentuk bakti sosial sebagai wujud turut mensukseskan agenda penerimaan Mahasiswa baru (PMB) Tahun ajaran 2020/2021 yang dipusatkan di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mursin dengan alamat Jalan Negara Simpang Gunung Angger, Kecamatan Kotabumi Selatan, Kabupaten Lampung Utara, Rabu (10/3/2021).
Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB)di Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) diketuai oleh Ibrahim Fikma Edrisy, SH, MH. Kegiatan yang dibimbing oleh Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Rosy Febriani Daud, M.I.Kom dihadiri oleh sejumlah mahasiswa dari prodi Ilmu Komunikasi yakni Budiman Sujatmiko, Dewo Abung Putra, Novi Anggraini, Juwaher, Mutiara Prasasti, Rara Amelia, Dhea Fika, Toyah dan Selvi Tiara Sagita.
Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Muhammadiyah, Rosy Febriani Daud, M.I.Kom. mengatakan kepada awak media bahwa kegiatan Partisipasi PMB merupakan bagian dari program kerja Tahunan Ikatan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (IMAKOM).
“Kegiatan ini menjadi bagian dari program kerja Tahunan IMAKOM yang sebentar lagi akan melaksanakan pelantikan Pengurus”, kata Rosy Daud.
Selain itu, Masih kata Rosy Daud, kegiatan partisipasi PMB bertujuan merekrut para calon Mahasiswa UMKO.
“Agenda partisipasi PMB ini memiliki tujuan untuk memperoleh calon Mahasiswa UMKO sebanyak-banyaknya dan sebagai ruang informasi untuk masyarakat di Kabupaten Lampung Utara dan sekitarnya, bahwa di Lampung Utara sudah memiliki satu-satunya Universitas yakni Universitas Muhammadiyah Kotabumi dengan akreditasi B, dan salah satunya prodinya Ilmu Komunikasi”, sambungnya.
Sementara, ketua Ponpes Al Mursin, Amiruddin Khoir dan ketua LKSA nya yaitu Aminah yang juga sebagai pemilik Ponpes, menyambut antusias penuh dengan rasa kekeluargaan adanya agenda kunjungan dari prodi Ilmu Komunikasi UMKO.
“Kami sangat antusias mendengar penjelasan dari salah satu Mahasiswa Ilmu Komunikasi UMKO tentang sejarah berdirinya Universitas Muhammadiyah Kotabumi, dan Fakultas apa saja yang ada di UMKO dan apa itu prodi Ilmu Komunikasi”, tutur ketua Ponpes Amiruddin Khoir.
Dia juga menjelaskan profil Ponpes Al Mursin yang menjadi tempat kegiatan dari prodi Ilmu Komunikasi UMKO.
“Ponpes Al Mursin memiliki Ustadz dan Ustadzah sebanyak 7 (tujuh) orang, dengan santri yang berprestasi dalam kategori Tahfiz Al-Qur’an yaitu Hafiz Chaniago dan Rosyid”, demikian tutup Amiruddin. (*)
SA