Jum’at 03 September 2021
Kabarsimalungun.com. BATU BARA — Kapolda Sumut Irjen. Pol. Drs. R.Z.Panca Putra S.,M.Si. memberikan bantuan sosial dan tali asih kepada masyarakat Kecamatan Medang Deras, melalui Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, bersama Komunitas Sedekah Jum’at (KSJ)Jum’at (03/09/2021.
Sebanyak 230 paket Sembako dari Bapak Kapolda Sumut Irjen. Pol. Drs. R.Z. Panca Putra S., M.Si.yang dibagikan Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis dan KSJ.
Adapun bantuan sosial yang diberikan kepada komunitas Abang becak dan Ojek
Simpang Terminal Pagurawan,di Jalan Panglima Muda, Kelurahan Pangkalan Dodek Baru, Kecamatan Medang Deras.
Selanjutnya Kapolres Batu Bara dan KSJ juga membagikan sembako kepada Kaum Duafa di Dusun Pinggir Sungai, Desa Nanasiam Kecamatan Medang Deras.
Dilanjutkan dengan membagikan sembako kepada Korban Banjir di Dusun III, Desa Nanasiam,Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara.
“Bakti Sosial yang kita berikan kepada komunitas Abang becak, ojek dan kaum dhuafa serta masyarakat yang terdampak Bencana Banjir guna meringankan beban masyarakat terutama di saat masa pandemi Covid 19,”jelas Kapolres.
“Semoga bantuan sosial yang kita berikan bermanfaat dan membawa berkah untuk kita semua,”tuturnya.
Kegiatan Bakti Sosial ini berjalan dengan aman, tertib,lancar dan kondusif,serta tetap menjalankan dan menerapkan protokol kesehatan.(Martua)