Menyambut HUT BHAYANGKARA Ke 74, Polres Batu Bara Bagikan Sembako Dan Masker.
Kabar Simalungun Batu Bara 16 Juni 2020
Kapolres Batu Bara AKBP.Ikhwan Lubis.SH.MH berwakilkan Kasat Binmas AKP. Syafi i bersama Staf Unit Binmas Kepolisian Resor Batu Bara melaksanakan kegiatan berbagi sembako dan masker secara gratis kepada 50 orang masyarakat Kaum Dhuafa untuk menyambut HUT Bhayangkara ke 74, yang jatuh pada 1 Juli 2020.
Pelaksanaan kegiatan kemanusiaan peduli masyarakat tersebut merupakan bentuk sosialisasi kepada masyarakat untuk menuju Pase New Normal, bertempat di Desa Pulau Sejuk. Kecamatan. Datuk Lima Puluh. Kabupaten. Batu Bara.
Seketika awak media merangkun keterangan dari Kasat Binmas AKP. Syafii, dengan nada rendah dan jelas mengatakan : Pemberian bantuan semako yang dilengkapi juga dengan pemberian Masker secara gratis ini untuk membantu masyarakat kaum Duafa dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 74.
” Ucap Kasat Binmas”
Pemberian bantuan sembako dan masker ini untuk membantu masyarakat yang terhimbas dampak Covid-19, sedangkan Masker ini diberikan untuk masyarakat agar dapat untuk membiasakan diri memakai Masker menuju Pase New Normal, Kami dari Polres Batu Bara akan tetap selalu memberikan himbauan kepada Masyarakat agar tetap disiplin serta mematuhi Protokol Kesehatan yang dianjurkan Pemerintah, dengan menjaga jarak antara orang yang dan yang lainya, Cuci tangan dengan sabun seseringmungkin, hindari berkumpul kumpul serta Gunakan Masker untuk setiap harinya, apalagi pada saat bepergian.
Kita sama berharap dengan mematuhi semua Protokol Kesehatan, semoga virus corona – Covid-19 ini akan cepat ber akhir. agar perekonomian masyarakat dapat kembali Normal. ( Imbuh Kasat Binmas ) Sembari tersenyum penuh harap.
Redaksi/ Rizal Hutagaol.