Senggol Lubang dan Tabrak Dump Truck, Hardi Warga Jalan Aru Pematangsiantar Merenggang Nyawa.

Simalungun, Senggol Lobang, Satu unit sepeda motor merek Honda Scoopy, dengan Nopol BK 6043 WAD, mengalami kecelakaan dengan Satu unit Mobil Barang Dump Truk Tronton Hino B-9886-FYV, 1 (satu) orang pengemudi sepeda motor meninggal dunia, setelah mengalami luka berat. (25/06).

Menurut keterangan yang dihimpun awak media Kabarsimalungun.com, kecelakaan tersebut terjadi tepatnya di Jalan umum km 16-17 jurusan Pematangsiantar, menuju Medan yang berdekatan dengan Simpang Palang,  Nagori Dolok Kahean, Kec. Tapian Dolok Kab. Simalungun, di hari Jum’at, tanggal 25 Juni 2021, sekira pukul 11.30 Wib.

Kronologi kejadian ; 
Sebelum terjadinya kecelakaan lalu lintas, Satu unit Sepeda Motor Honda Scoopy BK-6043-WAD yang dikendarai oleh HARDI PURNOMO melaju dari arah Pematangsiantar menuju arah Medan. Kenderaan yang dikendarai Hardi Purnomo melaju dengan dengan kecepatan tinggi, namun setibanya di lokasi kejadian menabrak lubang yang berada diaspal badan jalan yang mengarah jurusan, sehingga pengendara Sepeda Motor Honda Scoopy kehilangan kendali, lalu kemudian terjatuh dan terseret kearah kanan jurusannya.

Diketahui, pada saat bersamaan dari arah berlawanan melaju satu unit Mobil Barang Dump Truk Tronton Hino B-9886-FYV, yang dikemudikan oleh MUHAMMAD NUR dan kecelakaan tak terhindarkan, kedua kendaraan bertabrakan.

Dilokasi kecelakaan, HARDI PURNOMO (49), berjenis kelamin laki-laki, warga yang tinggal di jalan Aru,  Kel. Bantan,  Kec. Siantar Barat, Kota Pematangsiantar,  yang mengendarai  sepeda motor merek Honda Scoopy mengalami luka berat dan meninggal dunia.

Terpisah, Kanit Laka Polres Simalungun menjelaskan dan membenarkan terjadi kecelakaan di lokasi tersebut. Korban  sudah dibawa kerumah sakit dan barang bukti dalam kecelakaan sudah berhasil diamankan. “Benar bang, telah terjadi kecelakaan dilokasi tersebut dan akibat kecelakaan itu, ada korban luka berat kemudian meninggal. Saat ini barang bukti satu unit honda merek Scoopy dan satu unit mobil Dump Truck pada saat terjadi kecelakaan sudah kita amankan, lalu  kita lakukan olah TKP dan ditaksir kerugian materil mencapai Rp.5.000.000,- (lima juta rupiah)”, ungkap Kanit Laka. 

Redaksi.


Sumber : UNIT Laka Lantas Polres Simalungun.

522 Pembaca
error: Content is protected !!