Kabarsimalungun.com. SIMALUNGUN – Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun, Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga menerima audensi Gerakan Pramuka Kabupaten Simalungun di Rumah kediaman Bupati Simalungun Jalan Surung Dayung 13, Nagori Pematang Simalungun, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sumut, Senin 23/08/2021.
Pada kesempatan itu, Ketua Gerakan Pramuka Kabupaten Simalungun, Junaidi Saputra meminta kepada Ketua TP PKK untuk bersedia menjadi Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Simalungun periode 2021-2026, dan meminta Bupati Simalungun yang otomatis menjadi Kamabicab dan meminta untuk mengeluarkan mandat pembentukan musyawarah cabang untuk pemilihan kepengurusan.
“Kami berharap gerakan Pramuka ini aktif kembali dan berfungsi sebagaimana mestinya,” kata Junaidi Saputra.
Sementara itu, Ny Ratnawati Radiapoh Sinaga menyampaikan kesediaannya menjadi Ketua Ka kwarcab Simalungun dan merasa bangga karena dipilih dan diminta.
“Kenapa kita tidak setuju untuk hal yang baik, jadi saya setuju karena itulah tujuan kita dan kegiatan ini nantinya dapat mengurangi anak-anak kita agar tidak banyak bermain game dan banyak kegiatannya yang positif, walau sebenarnya saya kurang mengerti di Pramuka ini namun mari kita sama-sama belajar dan melengkapi,” kata Ketua TP PKK yang didampingi Kadispora Ramadhan Damanik.(al)