Gelar Webinar, Mahasiswa Pascasarjana IAIN Surakarta Bahas Peluang dan Tantangan Lembaga Pendidikan Islam di Masa Pandemi

Gelar Webinar, Mahasiswa Pascasarjana IAIN Surakarta Bahas Peluang dan Tantangan Lembaga Pendidikan Islam di Masa Pandemi

Surakarta – Di masa pandemi Covid-19 tak menyurutkan orang beraktivitas dan belajar. Dengan sebuah platform online memungkinkan orang untuk mempresentasikan kepada banyak peserta, tanpa harus khawatir akan ancaman penularan virus Corona.

Mahasiswa Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta atau yang saat ini telah naik status dan berganti nama menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta, mengadakan kegiatan seminar via onlien melalui aplikasi zoom, Sabtu (12/6/2021) pagi.

Kegiatan ini mengusung tema “Peluang dan Tantangan Manajemen Pendidikan Islam di Masa Pandemi.”

Seminar diisi oleh satu Keynote Speaker dan tiga orang narasumber. Berlaku sebagai Keynote Speaker Ketua Program Studi (Kaprodi) S3 MPI IAIN Surakarta, Prof. Dr. Giyoto, M.Hum., dan tiga naraumber yaitu Praktisi Studi Islam dan Arab Thoriq Aziz, S.Pd., Lc., Teacher PYP Al Firdaus Surakarta M. Ambarsari, S.T., S.Pd., dan dr. Nadjibah Yahya, Dipl. CIBTAC.

Acara Webinar ini dibuka oleh Dr. Hj. Lilik Untari, S.Pd., M.Hum, selaku dosen mata kuliah Perilaku Organisasi dan Kepemimpinan Pendidikan di Program Pascasarjana dengan konsentrasi Manajemen Pendidikan Islam atau MPI IAIN Surakarta.

Selain dihadiri oleh 108 peserta Zoom, Webinar ini juga dihadiri oleh bebepara dosen di MPI IAIN Surakarta, di antaranya Manajemen Sumber Daya Manusia Dr. Muhlis, M.Ag., dosen Manajemen Kurikulum dan Pebelajaran Dr. H. Supriyanto, M.Pd., dan Dosen Filsafat Manajemen Pendidikan Islam Dr. Yusup Rohmadi, M.Hum.

Prof. Dr. Giyoto, M.Hum., menyampaikan pentingnya kegiatan webinar seperti ini. Ia menyambut baik kegiatan dengan platform online semacan ini yang menyediakan cara yang efisien dan aman bagi mahasiswa, para guru dan masyarakat untuk terus belajar.

“Saya menyambut baik kegiatan ini, jika ada lagi jangan sengan undang saya, saya insya Allah akan hadir,” ucap Kaprodi S3 MPI IAIN Surakarta itu kepada panitia Webinar ini.

Menurut Prof. Dr. Giyoto, pandemi Corona virus disease 2019 (Covid-19) sangat berdampak di semua lini kehidupan manusia, termasuk di dunia pendidikan.

Ia menilai pandemi Covid-19 telah memiliki dampak buruk yang cenderung memiliki konsekuensi sosial dan ekonomi jangka panjang. Virus Corona telah memperburuk ketimpangan pendidikan yang sudah selama meluas karena beberapa faktor yang saling berkaitan.

Lebih lanjut Prof. Dr. Giyoto berharap adanya inovasi dan kreativitas yang dirangsang oleh krisis Corona ini yang dimanfaatkan untuk membuat sistem pendidikan lebih adil, inklusif, dan tangguh.

Sementara itu ketiga narasumber menyampaikan materinya sesuai dengan klasifikasi yang sudah disiapkan oleh Panitia. Narasumber pertama Thoriq Aziz menyampaikan tentang Lembaga Pendidikan dalam Perspektif Islam, sedangkan narasumber kedua Ambarsari menyampaikan soal Tuntutan Perubahan dan Penerapan Manajemen dalam Lembaga Pendidikan Islam di Masa Pandemi, dan narasumber ketiga menyinggung perihal Manajemen Kesehatan di Lembaga Pendidikan Islam di Masa Pandemi

Acara yang dipandu oleh Faris Ismawan, S.Pd., CHt., ini juga diramaikan dengan sesi tanya jawab yang ditunjukkan kepada Prof. Dr. Giyoto dan ketiga narasumber. Tak hanya itu, para penanya juga mendapatkan banyak hadiah menarik yang sudah disediakan oleh Panitia.

Seluruh peserta Webinar ini akan memperoleh sertifikat yang akan dikirim secara online dalam beberapa hari setelah acara ini selesai. (*)

195 Pembaca
error: Content is protected !!
Exit mobile version