JAKARTA, Curah hujan yang begitu lebat di kota Manado mengakibatkan banjir di beberapa daerah sehingga membuat warga mengungsi karena rumah mereka terendam banjir.
Mengetahui beberapa warga mengungsi, Kodam XIII/Merdeka membantu warga dalam bertahan hidup di pengungsian dengan cara mendirikan dapur lapangan. Melalui Koramil 1309-01/STB serta bekerja sama dengan Dinas Sosial dan warga setempat menggelar dapur umum lapangan yang bertempat di depan Masjid Darul ArQom Kelurahan Tarnate Tanjung.
Demikian disampaikan oleh Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIII/Merdeka Kolonel Kav M. Jaelani dalam keterangan persnya, Manado, Selasa (19/1/2021).
Kapendam mengatakan bahwa dapur umum ini digelar untuk menyediakan logistik dalam bentuk makanan kepada para korban banjir yang rumahnya belum sepenuhnya bersih dan layak untuk ditempati.
” Dapur umum lapangan ini digelar untuk membantu para pengungsi korban banjir di sekitar Kelurahan Ternate Tanjung” ujar Kapendam.
Selanjutnya Kapendam juga mengatakan bahwa selain membantu mendirikan dapur umum, Kodam XIII/Merdeka juga mengerahkan beberapa personel Kodim 1309/Kota Manado termasuk Babinsa untuk turut membantu warga membersihkan rumah yang diterjang banjir.
“Selain mendirikan dapur umum lapangan, Kodam XIII/Merdeka juga mengerahkan personel Korem 131/Santiago beserta jajaran terutama Kodim 1309/Kota Manado untuk membantu warga dalam hal membersihkan rumah dari kotoran-kotoran yang dihasilkan dari banjir kemarin,” pungkas Kapendam. Ujarnya Dispenad (Al,Red)