Satnar Polres Simalungun Berhasil Amankan Warga Dolok Pardamean Diduga Lahgun Sabu.

Satnar Polres Simalungun Berhasil Amankan Warga Dolok Pardamean Diduga Lahgun Sabu.

Simalungun, Satuan Narkoba Polres Simalungun berhasil amankan salah seorang warga Dolok Pardamean yang diduga memiliki dan menyimpan narkotika jenis sabu (4/12/20).

Kapolres Simalungun melalui Kasubbag Humas Polres Simalungun menjelaskan, penangkapan dilakukan dari laporan masyarakat pada hari Kamis, tanggal 03 Desember 2020. Dalam laporan tersebut  diperoleh informasi adanya seorang lelaki yang diduga sering menggunakan dan bertransaksi narkoba jenis sabu di daerah Huta Gambiri, Nagori Silabah Jaya, Kec. Dolok Pardamean, Kab. Simalungun, ucap Kasubbag Humas.

“Selanjutnya, Satuan Narkoba menindak lanjuti laporan tersebut dengan melakukan pengembangan di daerah yang dimaksud. Berselang berapa lama tim opsnal yang dipimpin oleh Kanit I Iptu VJ Purba dan Kanit II Ipda Rudi Hartono berhasil mengamankan seorang yang dicurigai yang yang diduga pelaku yang dimaksud”, terang Kasubbag Humas.

Ditambahkannya lagi, “Diduga pelaku yang berhasil diamankan di sebuah gudang jagung tersebut  merupakan warga Simalungun, yang bernama Johanes Sijabat, yang beralamat Huta Nagori Silabah Jaya, Kec. Dolok Pardamean Kab. Simalungun” tambah kasubbag Humas.

“Dan saat bersamaan, tim opsnal Satuan Narkoba berhasil menemukan dan mendapati di dalam gulungan celana sebelah kanan yang dipakai pelaku berupa, 1 (satu) bungkus plastik klip transparan yg berisi diduga narkotika jenis sabu”. 

“Untuk perkembangan dan penyelidikan lebih lanjut, pelaku dan barang bukti yang ditemukan tim opsnal Satuan Narkoba dibawa dan diamankan di Mapolres Simalungun, tutup Kasubbag Humas Polres Simalungun. (SGN)

242 Pembaca
error: Content is protected !!
Exit mobile version