PPWI  

Silahturahmi Bersama Insan Perss dan Rapat Tahunan Pertama DPC PPWI Simalungun.

Silahturahmi Bersama Insan Perss dan Rapat Tahunan Pertama DPC PPWI Simalungun.

Simalungun, Dewan Pengurus Cabang Simalungun Persatuan Pewarta Warga Indonesia gelar acara silaturahmi bersama insan pers yang berada di Kabupaten Simalungun dan sekaligus rapat tahunan pertama (28/11/20).

Pasca di terbitkannya Surat Keputusan Dewan Pengurus Nasional Persatuan Pewarta Warga Indonesia No.113/PPWI-Nasional/X-2020, tanggal 3 Oktober 2020, terkait susunan kepengurusan Dewan Pengurus Cabang Simalungun periode 2020-2025. Dewan Pengurus Cabang Simalungun langsung menggelar acara silaturahmi bersama insan pers yang berada di Kabupaten Simalungun dan mempersiapkan program kerja tahun 2021 mendatang, yang salah satunya adalah peresmian dan pelantikan pengurus DPC PPWI Simalungun.

Acara tersebut digelar di kantor sekretariat Dewan Pengurus Cabang Persatuan Pewarta Kabupaten Simalungun, Jalan Sudirman, Kompleks Pertokoan Dl. Sitorus, Kec. Bandar, Kab. Simalungun, pada hari Sabtu, tanggal 28 November 2020, sekira pukul 10.00 wib hingga selesai.

Hadir dalam acara tersebut seluruh Dewan Pengurus Cabang Persatuan Pewarta Warga Indonesia Kabupaten Simalungun, bersama insan perss yang berada di Kabupaten Simalungun.Turut hadir para undangan dari jajaran Kepolisian Sektor Perdagangan dan  tokoh agama.

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPC PPWI Kab. Simalungun, Mhd. Aliaman H. Sinaga mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan insan pers yang hadir dan seluruh pengurus DPC PPWI Simalungun yang sudah membantu kegiatan ini”,  ucapnya

“Terbentuknya Dewan Pengurus Cabang Persatuan Pewarta Warga Indonesia  Kabupaten Simalungun bukan sebagai pesaing baru bagi organisasi wartawan lain, melainkan sebagai perekat dan pemersatu untuk masyarakat dengan insan pers, organisasi wartawan, Pemerintah dan Aparat Penegak Hukum dalam membangun masyarakat dan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dalam menghadapi pilkada dan pandemi Covid-19”, ucap Ketua dalam sambutanya.

Selanjutnya ditambahkannya, acara ini diadakan untuk membahas rapat pertama tahunan terkait kinerja Dewan Pengurus Cabang Persatuan Pewarta Warga Indonesia Kabupaten Simalungun tahun 2021, salah satunya perencanaan persemian yang insyaallah diagendakan pada bulan Maret 2021, yang akan dihadiri oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Nasional Bapak Wilson Lalengke, S.Pd, Msc, MA”, tutup Putra asli kelahiran Perdagangan, Kabupaten Simalungun.

Disisi lain dikesempatan yang sama, perwakilan dari Polsek Perdagangan yang diwakili oleh Aiptu R. Butar-Butar mengatakan bahwa aparat penegak hukum dalam wilayah Polsek Perdagangan membuka pintu bagi semua awak media dalam memerangi berita bohong dan hoax, serta radikalisme yang sekarang ini berkembang, demi terciptanya suasana Kamtibmas yang kondusif dilwilayah hukum Kepolisian Resort Simalungun dan selalu menjalankan protokoler kesehatan dalam melakukan aktivitas dimanapun terkait Pandemi Covid19 yang sedang melanda Indonesia, imbuhnya.

Diakhir kegiatan, dilakukan pemotongan tumpeng secara simbolis demi mengucapkan rasa syukur kepada ALLAH SWT atas terbentuknya DPC-PPWI Kabupaten Simalungun dan ditutup dengan doa serta foto bersama dengan insan perss.

Iwan Sinaga

132 Pembaca
error: Content is protected !!