Danyonif 751/VJS Berikan Pengarahan Bagi Seluruh Anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXX

Kabarsimalungun.com || SENTANI – Danyonif 751/Vira Jaya Sakti Mayor Inf Erwan Harliantoro, S.H., M.Han. selaku pembina bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXX Yonif 751/VJS Ny. Vita Erwan Harliantoro memberikan pengarahan dalam pertemuan gabungan yang diikuti oleh ratusan anggota Persit KCK Cabang XXX Yonif 751/VJS yang bertempat di gedung Sumarsono Yonif 751/VJS, Distrik Sentani, Kab. Jayapura. Selasa(21/11/2023).

Dilaksanakannya pertemuan gabungan Persit ini memiliki tujuan untuk mempererat tali silahturrahmi, komunikasi, dan saling mengenal satu sama lain antar anggota Persit, sehingga tercipta hubungan kekeluargaan yang harmonis dalam kehidupan ber asrama.

Danyonif 751/VJS dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada seluruh anggota Persit yang telah hadir dengan antusias, meninggalkan sejenak pekerjaan rumahnya masing-masing.

“Melalui kesempatan yang baik ini, saya berpesan kepada ibu-ibu untuk tetap menjaga kekompakan yang telah terjalin antar anggota Persit, baik vertikal maupun horisontal.” Sambut Danyonif.

Ia menambahkan, bahwa Persit Kartika Chandra Kirana merupakan organisasi istri prajurit yang menjadi penopang penting untuk mendukung kesuksesan prajurit dalam pengabdian kepada Negara.

“Persit merupakan organisasi istri prajurit yang berperan penting dalam menentukan kesuksesan suami dalam berdinas. Oleh karena itu, saya berharap ibu-ibu selalu ikhlas mendukung tugas-tugas yang diemban oleh suami. Jaga kesehatan keluarga ibu-ibu sekalian dengan menjalani pola hidup sehat. Salah satunya dengan menjaga kebersihan dirumah maupun dilingkungan.” Imbuhnya.

Selain itu pengarahan, kegiatan pertemuan gabungan Persit ini juga diisi dengan sosialisasi dari Yayasan Pencegahan Kanker Nusantara (YPKN), dan Bank Danamon sebagai penutup sesi.(***)

220 Pembaca
error: Content is protected !!