Personil Polsek Perdagangan Hadiri HUT RI Ke 78 Tahun 2023 di Kecamatan Pematang Bandar

Kabarsimalungun.com || SIMALUNGUN – Personil Polsek Perdagangan Polres Simalungun Aipda Jabidensi Samosir.SH selaku Bhabinkamtibmas hadiri upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI yang ke 78 tahun 2023 di Lapangan SMA Negeri 1 Pematang Bandar Huta II Nagori Purba Ganda Kecamatan Pematang Bandar Kabupaten Simalungun, Kamis 17 Agustus 2023 pukul 09.30 wib sampai dengan selesai.

Pada Upacara Peringatan Hari  Ulang Tahun Republik Indonesia yang Ke- 78 tahun 2023 di Wilayah hukum Polsek Perdagangan di Kecamatan Pematang Bandar, Persiapan Upacara, Komandan Upacara memasuki lapangan upacara, Inspektur Upacara Memasuki Mimbar Upacara, Penghormatan Umum, Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, Peringatan Detik Detik Proklamasi, tanda kebesaran dibuka, Pembacaan Naskah Proklamasi oleh Anggota DPRD Kabupaten Simalungun Arifin Panjaitan.STP, tanda kebesaran Tutup, Mengheningkan Cipta, Pembacaan Doa oleh Kepala KUA Kecamatan Pematang Bandar dan didampingin oleh Pendeta

Selanjutnya Pengibaran Benderah Merah Putih oleh Paskibraka dari Pelajar SMA Negeri/swasta Sekecamatan Pematang Bandar, Laporan Komandan Upacara, Penghormatan Umum, Inspektur Upacara Meninggalkan Mimbar Upacara, Komandan Upacara Meninggalkan Lapangan Upacara dan
Menyanyikan Lagu Lagu Kebangsaan.

Adapun bertindak sebagai inspektur upacara Camat Pematang Bandar Pahot Halomoan.S.Sos, dengan Perwira Upacara 
Aiptu Sagimun Kasub Sektor Pematang Bandar, Komandan Upacara 
Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan Aipda Sunardi, Petugas Pengibar Benderah Merah Putih Paskibraka dari Rekrutan Pelajar SMA/SMK Sekecamatan Pematang Bandar, serta pembacaan Doa disampaikan oleh Kepala KUA Kecamatan Pematang Bandar.

Peserta Upacara terdiri dari Barisan ASN Sekecamatan Pematang Bandar, Siswa SD dari Sekolah Sekecamatan Pematang Bandar, 
Siswa SMP dari Sekolah Sekecamatan Pematang Bandar, Siswa SMA dari Sekolah  Sekecamatan Pematang Bandar dan
Organisasi Kepemudaan Pemuda Pancasila.

Turut Hadir dalam Kegiatan Upacara Camat Pematang Bandar Pahot Halomoan, S.sos,
Kanit Reskrim Polsek Perdagangan Iptu Fritsel Sitohang, Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan dan Babinsa Koramil 06/ Perdagangan, Anggota DPRD Kab.Simalungun dari Partai PDIP Arifin Panjaitan, STP  dan Partai Golkar Umaryani, Kepala KUA Kecamatan Pematang Bandar, Kepala Puskesmas Kelurahan Kerasaan I dan Kelurahan Pematang Bandar, Para Lurah dan Pangulu Sekecamatan Pematang Bandar, 
ASN se Kecamatan Pematang Bandar dan
Ormas Pemuda Pancasila Kecamatan Pematang Bandar.

Adapun Tema yang diusung dalam Perayaan HUT RI Ke 78 Tahun 2023 ini
“TERUS MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU”
dalam Giat Pengibaran Bendera Merah Putih di Kecamatan Pematang Bandar di hadiri Kurang Lebih 350 orang Peserta, dalam Pelaksanaan Upacara dari Awal hingga Akhir Acara Berjalan Aman dan Lancar.(tim-red)

717 Pembaca
error: Content is protected !!