Jalan Desa Lalang – Pagurawan Kabupaten Batu Bara Putus Diterjang Air

Kabarsimalungun.com || BATU BARA — Luapan air sungai akibat tingginya intensitas curah hujan beberapa hari terakhir menyebabkan 41 rumah terendam air. Terjangan air juga mengakibatkan putusnya ruas jalan Desa Lalang-Pagurawan di Desa Nenassiam Kecamatan Medang Deras, Selasa (31/10/23).

Informasi yang diperoleh menyebutkan hujan deras pada Senin 30 Oktober 2023 menyebabkan jebolnya benteng sungai yang berada di Dusun Perkubuan Desa Sei Buah Keras Kecamatan Medang Deras.

Selain merendam 35 rumah warga di Desa Nenassiam dan 6 rumah warga di Desa Sei Buah Keras, air juga merendam sawah, lahan pertanian termasuk lahan palawija dan lahan perkebunan di kedua desa.

Data sementara, areal persawahan yang terdampak seluas 30 ha, lahan sawit seluas 25 ha, palawija seluas 20 ha, tanaman jagung, ubi da  kacang seluas 20 ha.

Plt. Kepala Badan BPBD Kabupaten Batu Bara Ahmadan Khoir membenarkan musibah banjir tersebut.

“Saat ini 35 rumah di Desa Nenassiam dan 6 rumah di Desa Sei Buah Keras terendam banjir dengan ketinggian air mencapai sekitar 30-50 cm.

Sementara di Jalan Lintas Desa Lalang-Pagurawan di Desa Nenassiam di 3 titik lokasi sepanjang 500 meter ikut terendam.

Saat ini BPBD Batu Bara sudah mendirikan tenda pengungsian dan melakukan pendataan terhadap rumah yang terdampak banjir.

“Kita juga menghimbau warga yang terdampak agar tetap siaga, dan tetap berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait di lokasi atas situasi yang berkembang saat ini, “tutupnya.

Dinas Sosial PPPA Kabupaten Batu Bara juga sudah turun bersama Dinas Kesehatan PPKB Batu Bara membawa bantuan sembako dan obat-obatan. (Martua)

367 Pembaca
error: Content is protected !!